Friday, November 28, 2025
HomeWOMENMenjaga Kulit Tetap Lembab dan Sehat Saat Puasa, Ini Empat Langkahnya

Menjaga Kulit Tetap Lembab dan Sehat Saat Puasa, Ini Empat Langkahnya

Pada saat kering, kulit menjadi lebih sensitif dan rentan mengalami iritasi. Hindari menggunakan produk yang mengandung kandungan eksfoliasi, seperti AHA, BHA, retinol, ataupun scrub. Hal ini akan memperparah kondisi kulit yang kering. Fokuslah kepada produk yang melembabkan wajah. 

4. Jaga Pola Makan dan Minum

Selain memperhatikan produk skincare yang digunakan, perhatikan pula pola makan dan minum pada saat sahur dan berbuka puasa. Hal ini sangat berpengaruh terhadap kondisi kulit kita pada saat berpuasa. Konsumsi buah-buahan dengan kadar air tinggi dan kandungan yang baik untuk kulit seperti kurma, semangka, jeruk, pepaya, atau nanas, dapat membantu menjaga kelembaban kulit. Buah-buahan mengandung serat tinggi, baik untuk kulit dan keseluruhan tubuh. 

Selain memperhatikan konsumsi makanan, menyeimbangi konsumsi air putih minimal 8 sampai 10 gelas per hari di jam buka puasa sampai sahur juga sangat penting. Tidak hanya agar tubuh tidak kekurangan cairan, tapi juga membuat kulit lebih terhidrasi saat berpuasa.

Itu dia 4 cara yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan serta kelembaban kulit pada saat berpuasa, semoga membantu dan selamat berpuasa. (Redaksi)

BERITA TERKAIT
spot_img

POPULER HARI INI

BERITA TERKINI